Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Salah Satu Cara Anggota Satgas TMMD Dekatkan Diri dengan Anak-anak, dengan Bermain Layang Layang Bersama

Jumat, 27 Mei 2022 | 14.02 WIB | 0 Views Last Updated 2022-05-27T08:00:31Z
Pesisir Barat, Bernus.co - Pelaksanaan kegiatan TMMD Reguler ke-113 Kodim 0422/LB di Pekon Suka Maju Kecamatan Ngaras Kabupaten Pesisir Barat sudah mendekati garis finish. Kini TNI anggota Satgas TMMD mempunyai banyak waktu untuk melakukan kegiatan komunikasi sosial dengan masyarakat setempat.

Seperti kali ini, Sertu Rozikin dan Serda Toha anggota Satgas TMMD Reguler Kodim Kodim 0422/LB sedang bermain layang-layang di lapangan yang baru saja selesai di ratakan, Sertu Rozikin terlihat asyik bermain layang-layang bersama anak-anak Sedangkan Serda Toha Sedang membuat tali sampul di layangan. 

Sementara Rozikin mengatakan, kegiatan ini bukan sekedar main layangan. Tetapi dibalik itu ada makna yang terkandung, yakni berkomunikasi sosialisasi dengan anak-anak Pekon (Desa) Suka Maju tempat di gelarnya kegiatan TMMD Kodim 0422/LB.

“Kegiatan komunikasi sosial sendiri tidak kepada kalangan tua atau dewasa saja, namun anak-anak pun harus kita jadikan objek komsos. Hal ini sebagai sarana untuk menjalin keakraban TNI Satgas dan warga di semua kalangan,” kata Rozikin

Ia menambahkan, kegiatan ini juga sebagai bentuk sosialisasi kepada anak bahwa tentara bukan sosok yang seram dan menakutkan. Hal ini yang harus tertanam di pikiran anak-anak, tentara yang bisa bergaul dengan semua kalangan,” pungkasnya. (rls/red)
×
Berita Terbaru Update